SELAMAT DATANG

Rahasia Cara Belajar

Rahasia Cara Belajar

Pages

Minggu, 15 April 2012

Melatih Sendi Rahang


SEE THE VIDEO BY ENTERING THIS TOPIC!

Latihan sendi rahang sangat membantu untuk mendukung perkembangan kekuatan power (nafas) dan resonator (rongga getar). Nafas dan rongga getar yang begitu baik akan menjadi tidak optimal ketika sendi rahang Anda tidak terlatih.

Bagaikan otot tangan yang besar dan kuat tetapi persendian lengannya sedang mengalami cedera. tentu tangan tersebut sulit untuk mengangkat benda-benda meskipun tidk terlalu berat.

Rapatkan gigi Anda saat menyanyi, tetapi buka mulut Anda selebar yang Anda mampu. Menyanyilah dengan tetap memperhatikan kejelasan suara. Sebelum Anda lakukan ini, cek terlebih dahulu leher Anda! pastikan otot-otot leher tetap rileks dan santai. Yuk Coba! Rilekskan seluruh anggota tubuh! kemudian rapatkan kedua gigi, sekarang coba bernyanyi dengan lagu kesukaan Anda.

Lakukan beberapa kali. kemudian bernyanyilah secara biasa. Apa yang Anda rasakan? :)

Sabtu, 14 April 2012

Tips Ringan Bersuara Lantang


SEE THE VIDEO BY ENTERING THIS TOPIC!
Artist: Nurul Ayuni
Instructor: Rahmadi Diliawan
Cameraman: Herianto

Penyanyi pemula biasanya malu untuk mengeluarkan suara, mereka cenderung ingin langsung bernyanyi secara lembut, padahal lembut tidaklah sama dengan suara pelan. Suara berpower kuat bisa juga keluar dengan lembut.

Sebaiknya kita belajar bernyanyi secara kuat terlebih dahulu sebelum kita bernyanyi secara lembut.

Sering terjadi kita mampu bersuara lantang saat memanggil teman, tetapi power kita tiba-tiba turun ketika kita menyanyi. Sekarang coba bayangkan Anda sedang memanggil teman Anda yang jaraknya cukup jauh dengan Anda. "Haloooo Apa Kabar???" Ya! Anda mampu bersuara lantang, bawa terus perasaan ini ketika Anda sedang bernyanyi. Ayo! Lantang dalam bernyanyi. Selamat mencoba!! Mudah tapi Efektif.. :)

 
Powered by Blogger